Jenis Burung Branjangan Makanan, Mitos, Dan Harga

kali ini om kicau kembali memberikan informasi seputar burung branjangan yang sangat istimewa. Burung satu ini merupakan salah satu burung yang ada di Indonesia, dimana memiliki karakter warna dan juga suara yang berbeda beda menurut daerah asalnya masing masing.

Selain itu, burung Branjangan pun memiliki habitat asli yakni di Australia dan juga di beberapa negara di Asia Tenggara. Untuk mengenal lebih dekat, simak ulasan berikut ini untuk mengetahui jenisnya.

Beberapa Jenis Burung Mirafra Javanica Yang Ada Di Indonesia


1. Dari Daerah Jawa Barat

Jenis burung yang berasal dari Jawa Barat ini kebanyakan dari daerah Sapan. Dimana burung yang berasal dari daerah ini akan mempunyai suara kicauan yang cukup nyaring dan melengking. Untuk ciri khasnya sendiri adalah mempunyai jambul. Untuk polanya dan corak dari burung satu ini memiliki waran yang lebih gelap dengan corak batik yang berwarna hitam.

burung-branjangan

Untuk jenis pakannya sendiri, burung Branjangan ini bisa anda berikan kroto. Dimana makanan satu ini merupakan jenis pakan burung secara umum. Makanan ini tentu saja akan menjaga nutrisi dari burung dan akan membuatnya rajin bunyi.

Untuk harganya sendiri, burung dengan jenis jawa yang telah mapan ini bahkan bisa mencapai 2 juta rupiah. Untuk kisarannya sendiri untuk yang berusia mapan adalah berkisar antara 1 juta hingga 2 juta rupiah.

2. Dari Daerah Kalimantan dan Sumatra

Untuk jenis burung selanjutnya yang perlu anda ketahui adalah yang berasal dari Kalimantan dan Sumatra. Burung yang berasal dari kedua pulau tersebut memiliki postur tubuh yang sedikit lebih cesar.

Untuk warnanya sendiri, burung ini memiliki tekstur warna yang lebih terang coklat dan kekuningan. Burung yang berasal dari dua pulau ini pun juga mempunyai suara yang bervariasi dan lumayan keras.

Untuk burung Branjangan dengan jenis satu ini pun juga bisa anda berikan makan berupa kroto. Anda pun juga bisa memberikannay biji bijian, ketika burung tersebut masih anakan atau yang masih menginjak masa mapan. Untuk harga burung satu ini yang telah berkicau adalah mencapai 2 juta rupiah.

branjangan-jantan

3. Dari Daerah Jawa Tengah

Burung satu ini pun juga bisa untuk anda temukan di deaerah Jawa Tengah, terutama di provinsi Yogyakarta. Ada beberapa daerah yang menjadi wilayah dari burung satu ini, diantaranya adalah wilayah Kulon Progo dan Wates.
Selain itum burung yang berasal dari daerah ini pun banyak disukai oleh peternak. Hal ini dikarenakan burung ini mempunyai tubuh yang besar, mental yang baik dan juga volume suara yang keras.

Sehingga nantinya akan mudah untuk diisi dengan berbagai jenis masteran. Untuk makanannya sendiri pun hampir sama dengan jenis dari daerah yang lain. Yaitu anda bisa memberikannya kroto, belalang, biji bijian hingga binatang undur undur.

Harga yang ditawarkan untuk jenis burung Branjangan Wates yang anakan berkisar antara 200 ribu rupiah. Sedangkan untuk yang jenis Wates usia mapan dibanderol mulai haraga 1,5 juta rupiah temen-temen.

Mitos di masyarakat yang berkembang adalah jika anda memelihara burung dengan jenis satu ini, maka hal tersebut dapat diyakini mampu untuk mendatangkan hoki atau keberuntungan.

Selain itu, burung satu ini pun memiliki suara yang merdu dan banyak sekali ditemukan di alam bebas. Namun, burung ini pun kian langka keberadaannya saat ini. Dengan mengenalkan jenis burung branjangan ini di kontes, maka hal tersebut dapat menjadi ajang untuk melestarikan nya ya, sukses selalu salam kicau mania.

baca juga : cara merawat burung branjangan agar cepat bunyi

Related Posts
Jenis Kakatua (Habitat, Makanan Beserta Gambarnya)
burung-kakatua

Para pecinta burung kicau sudah pasti familiar untuk mendengar burung kakatua, banyak yang juga menyebutnya dengan burung pintar. Keunikan dari Read more

Mengenal Ciri Burung Cucak Thailand

Burung cucak thailand satu ini merupakan salah satu burung yang memiliki habitat asli di negara Thailand. Dengan memiliki nama latin Read more