7 Jenis Isian Yang Bagus Untuk Burung Cucak Rante

isian yang bagus untuk cucak rante, kembali bersama website Om Kicau ya temen-temen, nah pada kesempatan kali ini kami akan berbagi info dan tips seputar dunia kicauan khususnya untuk burung cucak rante atau cucak ranting ya.

Berbicara masalah burung yang tergolong cerdas namun memiliki suara merdu dan variasi kicauannya tentu jenis burung cucak rante inilah termasuk salah satunya.

Para hobiis kicau mania di nusantara jika yang mengerti dan paham pasti sangat menyukai dan ingin merawat burung ini ya, karena bisa dijadikan sebagai burung pemaster yang handal.

Oke kita lanjut ke pokok pembahasannya ya, nah bagi temen-temen yang kiranya ingin memberikan suara masteran yg tepat dan mudah untuk ditiru berikut adalah jenis burung isian yang kami rekomendasikan ya :

Tipe Burung Apa Saja Yang Rekomended Untuk Masteran Cucak Rante


Trucukan

Burung trucuk atau sering disebut crocok ini memiliki suara khas ngeropel panjang dengan irama lagu yang monoton, namun tembakan ropel suara burung trucukan ini sangatlah keras dan bagus jika dibawakan oleh jenis burung cucak rante, ataupun cucak ijo ya temen-temen.

Jika diperlombaan burung cucak ijo, di gantangan misalkan ada burung peserta yang mampu membawakan isian materi trucukan tentu akan mendapatkan point paling tinggi, minimal bisa mendapatkan nominasi atau bahkan jaura konser saat dilombakan.

burung-trucukan

Cucak Jenggot / Kapas Tembak

Karakter suara besetan dan tembakan dari kedua jenis kapas tembak dan cucak jenggot burung ini memang sama-sama mirip, tidak masalah jika salah satu kalian memiliki burung ini, tapi syaratnya yang sudah gacor ya.

Agar bisa maksimal dalam hal pemasteran langsung ke burung cucak rante kalian, nah suara burung cucak rante jika mampu mengisi isian jenis jenggot jawa ataupun kapas tembak tentu akan menjadi mahal harganya,

karena nanti si cucak rante dengan full materi besetan ataupun nembak panjang ini sering dijadikan masteran perantara untuk jenis burung ocehan seperti cucak ijo, ataupun kacer ya.

burung-cucak-jenggot


burung-kapas-tembak

Kerak Basi

Jenis burung kerak basi ini tergolong burung import dan juga sangat banyak diminati oleh sebagian para kicau mania yang paham dengan kualitas kicauan nya,

untuk karakter suara kasar nyekrak ngerol, terlebih untuk jenis burung kerak basi ramai, alis putih ataupun hitam jika kalian rawat dengan tepat maka akan menghasilkan burung kerak basi yang mampu gacor dor dirumahan.

Nah dengan kondisi burung kerbas yang sudah mampu untuk rajin bunyi setiap harinya tentu akan lebih maksimal untuk dijadikan sebagai masteran burung cucak rante temen-temen.

baca juga : cara merawat burung kerak basi biar cepat bunyi

burung-kerak-basi

Tengkek Buto

Nah pasti temen-temen kicau mania sudah kenal dan tidak asing lagi dengan burung yg satu ini, ya benar tengkek buto ?.

Tengkek buto memiliki suara yang sangat kencang, nyaring jika sudah gacor dengan karakter suara ngekeknya yang panjang, biasanya sering digunakan sebagai guru vokal untuk burung jenis lovebird ya,

akan tetapi bukan berarti tidak bisa dipakai untuk masteran jenis burung yang lainnya, bahkan jika cucak rante bisa masuk isian tengkek buto ini, kita sebagai pemiliknya sangat senang ya, karena suaranya menjadi tambah variasi dan unik untuk dinikmati kicauannya dan bisa digunakan sebagai masteran juga untuk jenis burung lainnya.

burung-tengkek-buto

Cililin

Untuk tipe karakter suara burung cililin ini terkenal dengan ciri khas tembakannya yang tajam, speed rapat dan mampu untuk membuat musuh menjadi down atau takut ya, jika mendengar tembakan dhasyatnya ini.

Harga burung cililin dipasaran memang lumayan mahal dan tetap stabil, dikarenakan sulit ditemukan, dan para penangkarnya juga jarang sekali ya. Ya jadi wajar saja jika harganya menyesuaikan dengan kualitasnya.

Burung cucak rante sangat baik dan tergolong mewah jika isian burung cililin sudah bisa dibawakannya dengan paseh ya.

burung-cililin

Kolibri Ninja

Burung kolibri yang memiliki ukuran tubuh yg mungil ini tentu kalian sering jumpai di alam bebas, seperti di hutan ataupun daerah pegunungan ya, ada banyak tipe burung kolibri di dunia, dan khusus di indonesia yang paling tenar dan banyak orang yang merawatnya adalah jenis konin (kolibri ninja).

Karakter yang dihasilkan oleh suara burung konin ini sangatlah bermacam-macam, dari gaya speed durasi, tembakan dan ngerolnya juga ada ya, dibarengi dengan gaya tarung saat sembari berkicau membuat burung ini banyak sekali peminatnya.

Bagi burung konin yg sudah gacor sudah pasti sangat cocok untuk isian burung cucak rante ya temen-temen.

burung-konin

Jalak Suren

Burung tipe jalak ini yang paling terkenal dan banyak fansnya adalah jalak suren ya, walaupun harganya tergolong terjangkau dan disesuaikan lagi dengan kondisi burung serta tingkat kemapanan dan kegacorannya,

Jalak suren ini bisa dijadikan sebagai burung penjaga rumah, masetaran ataupun kontes dilapangan, jadi tidak heran setiap tahunnya penggemar jalak suren ini kian terus bertambah ya,

nah untuk tipikal karakter dari suara burung jalak suren ini tergolong kasar dan pas jika buat masteran atau isian burung cucak rante kalian.

burung-jalak-suren

Tips Memaster Burung Cucak Rante

Nah dalam hal ini sangatlah penting ya temen-temen untuk menciptakan karakter suara burung cucak rante kesayangan kalian agar memiliki irama lagu yang enak di dengar, mewah dan bervariasi. Namun tidak semudah yang kalian bayangkan untuk melakukan teknik pemasteran yang tepat untuk burung cucak rante kalian ya.

Butuh kesabaran dan konsistenitas tinggi, setiap harinya dan waktu yang pas dengan kondisi yang memungkinkan agar si burung itu bisa mencerna suara dan merekamnya dengan baik.

Teknik pemasterannya bisa menggunakan burung asli (hidup), jika tidak ada atau keterbatasan kesibukan dan bajed, kalian juga bisa menggunakan audio mp3 ya.

Nah dengan jenis masteran yang cocok untuk burung cucak rante, yang sudah dijabarkan diatas yang bisa kalian gunakan satu persatu ya, jangan sekaligus.

Misalkan di 1 – 2 bulan kalian menempelnya dengan burung jenis kolibri ninja atau (konin), dan dibulan berikutnya masterannya diganti dan di dampingi dengan burung trucukan di setiap dua bulan sekali ya, begitu terus sampai ke tujuh burung ini random acak bergulir.

Terlebih jika burung cucak rante kalian sedang memasuki masa mabungnya, justru kondisi yang seperti itu adalah masa emas untuk dapat merekam suara masteran yang kalian berikan.

Oke jadi itu saja tips tentang isian yang bagus untuk cucak rante, dan tips cara memasternya agar bisa cepat masuk isiannya, selamat mencoba dan semoga dapat bermanfaat.

Related Posts
Rahasia Settingan Jangkrik Untuk Cendet
settingan-cendet-harian

settingan jangkrik untuk cendet - Assalamualaikum wr, wb. Kembali lagi masih bersama situs resmi omkicau.id yang dimana pada kesempatan kali Read more

Download Masteran Suara Gereja Tarung Mp3
suara-gereja-tarung

Burung ini memanglah tidak tercantum dalam burung festival, akan tetapi kicauanya jadi salah satu isian terbaik yang dicari para kicaumania. Read more