Makanan Burung Jalak Rio

Makanan Jalak Rio – Mengulik informasi tentang burung kicau memang tak ada habisnya karena kekayaan yang sudah diberikan sang pencipta dan kita wajib menjaga dengan baik mulai dari habitat nya di alam

maupun saat kalian memutus kan untuk memeliharanya sebagai pecinta kicau. Ada banyak spesies jalak yang dikenal di kalangan kicau lovers mulai dari Jalak Bali, jalak Nias, Jalak Kebo, Jalak Suren

dan juga Jalak Kapas. Tapi kali ini kita akan membahas tentang jalak-jalakan yang lain yaitu jalak rio. Mungkin agak asing bagi pemula tetapi kicauannya memang tak bisa di ragukan lagi karena

Kelantangan dan juga tampilannya yang unik membuat yang melihatnya menjadi jatuh hati. Harga dipasaran termasuk sedang tidak murah dan tidak mahal, setara harga jalak suren. Tetapi memang dia langka di indonesia ini.

Dalam perawatan kalian harus memperhatikan asupan makanan yang bergizi dan vitamin serta mineral yang dapat memenuhi asupan tubuh hariannya supaya dia memiliki stamina dan daya tahan tubuh yang baik.

mitos-burung-jalak-rio

dan Bisa tumbuh menjadi burung yang semakin berkualitas. Keuntungannya bagi kalian kalau dia menjadi semakin rajin bunyi maka harga jualnya semakin tinggi. Dari pada penasaran apa aja sih makanan si jalak rio ini

langsung aja baca artikelnya sampai habis jangan setengah-setengah kalau gak mau dapat info yang nanggung karena yang setengah-setengah itukan gak enak ya dan hasilnya juga gak bagus. hehehe

Beberapa Jenis Bahan Pakan Jalak Rio

1. Voer

Memang di habitat asal nya jalak rio tidak memakan voer tetapi ketika didalam perawatan, kita menjadikan voer sebagai makanan utamanya karena selain lebih praktis, voer juga mengandung gizi yang komplit

mulai dari protein, karbohidrat, dan juga mineral yang dibutuhkan si burung. Untuk porsinya sendiri sekitar 1 sendok makan saja kalau kurang nantinya boleh ditambahkan lagi karena kalau kebanyakan mubazir nantinya

karena setiap hari voer harus diganti dengan yang baru supaya dia mendapatkan makanan yang baru dan lebih terjaga kebersihannya tentunya. Bagaimana kalau kalian memiliki jalak rio yang belum bisa ngepur ?

Tentu kalian harus melatihnya dulu untuk mengkonsumsi voer untuk caranya nanti akan kita informasikan di artikel lain yang pastinya harus kalian baca juga tapi kalau sudah mau ngepur tentu sudah lebih mudah.

harga-jalak-rio

2. Buah-buahan Segar

Hampir semua jenis burung jalak menyukai buahan segar, memang tak semua jenis buah dan biasanya yang paling disukainya dan paling banyak diberikan oleh pecinta kicau ialah pisang kepok putih

yang sudah matang tentunya, mengapa harus kepok putih? karena rasanya lebih manis dan daging buahnya tidak terlalu keras dan tidak terlalu lembek sangat disukai oleh jalak tentunya.

Selain itu mereka juga bisa memakan pepaya boleh jenis california atau juga bangkok yang penting harus matang tetapi tidak busuk dan rasanya manis, pintar-pintarlah memilih sobat. Untuk buahan jangan dibiarkan lebih dari 6 jam karena rentan busuk.

ciri-jalak-rio

3. Serangga Kecil

Jangkrik, kroto, ulat hongkong dan ulat kandang merupakan beberapa makanan tambahan yang diberikan dengan kombinasi karena mengandung protein yang tinggi untuk mencukupi kebutuhan hariannya karena dia aktif bergerak

tentunya dia membutuhkan energi yang banyak. Untuk jangkrik dan ulat hongkong diberikan setiap hari dengan jumlah tertentu jangan terlalu banyak karena akan membuatnya menjadi over birahi.

Itulah tadi beberapa bahan makanan jalak rio jadi kalian gak perlu bingung lagi ngasih makan apa, perhatikan kebersihan dan komposisi makanannya. semoga informasi ini berguna bagi kalian semua terutama pemula, salam kicau lovers.

Related Posts
Jenis Burung Kenari Loper
harga-burung-kenari-loper

Kembali lagi bersama situs resmi om kicau, nah pada kesempatan sore hari ini kami akan berbagi tips dan informasi seputar Read more

Makanan Burung Hantu
makanan-burung-hantu

Makanan Burung Hantu - Dikenal sebagai hewan predator yang memakan mamalia kecil seperti ayam dan tikus burung hantu juga aktif Read more