Mengenal Jenis Burung Kemade

Burung Kemade – Mengulik tentang jenis-jenis burung kicau memang tak ada habisnya banyak yang unik dan menarik, dengan keanekaragaman suara dan juga bulu yang beraneka waarna. Salah satunya burung kemade ini

memiliki banyak nama lain cici geni atau cigen. Pada pecinta kicau biasanya memilih burung ini sebagai materi masteran karena suara tembakan yang nyerecet dan memiliki speed rapat.

Harga jual di pasaran terbilang masih murah karena memang populasinya di alam bebas masih melimpah. Selain itu perawatannya juga mudah sehingga tidak memakan waktu terlebih bagi kalian yang sibuk beraktifitas seharian

dan masih ingin memelihara burung untuk sekedar hobi penghilang penat. Bagi kalian yang masih penasaran yuk simak ulasan informasi selengkapnya tentang burung kemade atau cabean jawa ini.

harga-burung-kemade

Mengenal Lebih Dalam Burung Kemade si Cabean Jawa

Ciri – ciri fisik burung kemade

1. Memiliki ukuran tubuh yang kecil seperti burung pleci. tercatat ada 45 spesies burung cabean jawa dengan warna bulu yang berbeda-beda.
2. Meskipun memiliki corak warna yang berbeda, secara umum burung cabean berwarna merah kombinasi hitam.
3. Hidup secara berkoloni, sehingga dialam sering dijumpai dalam 6 sampai 10 ekor per kelompok.
4. Suaranya tidak terlalu bervariasi namun memiliki suara crecetan dengan speed rapat bagus untuk masteran.
5. Burung jantan dan betina tidak terlalu berbeda hanya saja pada suara kicauannya.

Dialam bebasnya burung ini sangat agresif untuk mencari makan di pagi sampai sore hari sebelum kembali ke sarangnya diwaktu pekan sebenarnya ini menjadi kebiasaan burung liar pada umumnya.

Karena perbedaan jantan dan betina tidak terlalu kentara sehingga saat kalian harus benar-benar memperhatikan atau menanyakan langsung ke penjualnya yang lebih tahu. Tetapi kalo membeli di ombyokan kalian harus memilih sendiri.

Habitat Asli

Burung ini hidup didaerah tropis sehingga banyak ditemukan di Wilayah Indonesia yang juga beriklim tropis. Hidup liar mulai dari pegunungan, perkebunan bahkan terkadang ditemukan di pepohonan pekarangan rumah.

Dia hidup secara berkoloni dan juga, dialam bebasnya dia memakan biji-bijian dan juga serangga kecil di sekitarnya. dan saat kira rawat dia juga mudah beradaptasi saat dilatih memakan voer sehingga tidak sulit melatihnya.

makanan-burung-kemade

Perawatan Harian Burung Kemade

Sebenarnya perawatannya cukup mudah dan tidak diperlukan perawatan khusus seperti pada unggas kicau lain hanya saja yang perlu diperhatikan mulai dari makanannya yang cukup bernutrisi

serta menjaga kebersihan kandangnya untuk menghindarinya dari bermacam-macam penyakit yang bisa tertular dari kotorannya. sehingga secara rutin setiap hari kandang dibersihkan.

Namun kalau kalian mau tahu urutannya supaya tidak bingung terlebih bagi pemula yang baru dihobi burung kicau ini berikut langkahnya :

1. Mandikan burung dipagi hari mulai dari pukul 7.30 sampai pukul 8.00 pagi. durasi mandi tidak perlu terlalu lama terlebih dia burung kecil cukup 15 menit saja sampai bulunya basah.
2. Bersihkan kandang setiap hari dari kotorannya dan juga sisa makanan.
3. Ganti makanan berupa voer setiap hari dan juga minumannya harus yang bersih. jangan lupa untuk memberikan EF supaya burung bisa semakin rajin ngicau.
4. Jemur burung dibawah sinar matahari jangan terlalu lama cukup sampai bulunya kering atau maksimal 30 menit.
5. Pada malam hari biarkan burung beristirahat boleh ditutuk kerodong boleh tidak.

Lakukan secara rutin untuk mandi sendiri kalau kalian tidak sempat memandikan setiap hari cukup 2 sampao 3 kali seminggu boleh.

Nah kicau mania itulah tadi informasi tentang burung kemade, apakah kalian tertarik untuk memeliharanya ? semoga informasi ini bermanfaat buat kalian kami ucapkan terimakasih banyak.

Related Posts
Tips Cara Merawat Burung Anis Kembang Agar Rajin Berkicau
cara-merawat-burung-anis-kembang

Pada kesempatan kali ini situs resmi Om Kicau akan berbagi tips cara merawat burung anis kembang agar cepat ngerol, memang Read more

Cara Mencari Untulan Lovebird Yang Cocok
cara-mencari-untulan-lovebird-yang-cocok

Kembali lagi masih bersama kami situs resmi om kicau, yang dimana di kesempatan kali ini kami akan berbagi tips bagaimana Read more