10 Jenis Burung Termahal di Dunia, Peliharaan Para Sultan

Omkicau – Jenis Burung Termahal Di Dunia, halo sobat omkicau ngomongin soal burung – burung yang ada di alam semesta kita ini memang gak akan ada abis-abisnya bukan. Karena memang sekaya itu

Allah menciptakan makhluknya di muka bumi ini. Tentunya kita harus menjaga dan melestarikannya dengan baik jangan sampai merusak habitatnya sehingga kelangsungan kehidupannya menjadi

terancam punah karena ulah kita. Tentunya ada banyak jenis unggas yang cantik dengan harga yang fantastis di seluruh dunia yang menjadi incaran para crazy rich di seantero dunia.

Selain itu di Indonesia sendiri termasuk salah satu negara yang kaya akan keragaman fauna yang banyak menjadi tempat tinggal dari para burung – burung cantik nan unik dengan

suara kicauan merdunya yang patut kita syukuri. Kalau kalian tertarik untuk memelihara burung sulthan ini dirumah tentu siapkan kocek yang dalam. dan tentu perawatannya juga tidak sembarangan

ya sobat omkicau. Nah daripada banyak basa – basi lagi langsung saja kami sajikan daftar burung termahal di dunia yang bisa kalian jadikan referensi sebelum membelinya sobat omkicau.

Inilah Beberapa Jenis Burung Termahal Dunia

Jenis Burung Termahal Merpati Balap

Yang ada di urutan pertama kenapa merpati balap? pasti ada diantara kalian tidak percaya bukan, karena memang harga merpati balap dipasaran cukup terjangkau bahkan tak sampai

seratus ribu perpasangnya. Eits tapi jangan buruk sangka dulu, karena ada merpati balap tercepat di dunia yang berhasil memenangkan even dunia dan menjadi pemegang rekor olimpiade

selama beberapa tahun berturut – turut sebagai burung tercepat di dunia. Harganya ditaksir hingga 1 Milyar lebih. Memang fantastis sekali ya sobat, ini terjadi pada tahun 2013.

Yang pastinya dia memiliki kesempurnaan secara fisik baik dari kesehatan dan bentuknya yang proporsional dan juga memiliki kecepatan ketika terbang tercepat tanpa tanding dari burung pigeon lain.

jenis-burung-termahal

Elang Golden

Selanjutnya ada burung Elang Golden yang berasal dan berhabitat asli di kawasan Republik Ceko dimana dia biasanya digunakan untuk menemani para pemburu. Di negaranya burung ini

terbilang langka dengan warna bulu yang hitam pekan dan bagian sayap dalamnya memiliki warna gold atau keemasan. wajahnya yang sangar membuat dia ditakuti sebagai predator oleh

hewan lainnya. Di Indonesia ada orang semarang yang memilikinya. Dia membelinya seharga kurang lebih 400 juta rupiah per ekornya. Tentu karena biaya pengirimannya juga mahal ya sobat.

jenis burung termahal di dunia

Jenis Burung Termahal Kakaktua Jambul Hitam

Para peringkat ketiga ada Kakatua jambul hitam atau dengan bahasa Inggris disebut Black palm cockatoo. Siapa sangka dia merupakan salah satu jenis burung kakatua paling langka yang

hanya ditemukan di kawasan Australia dan juga hutan Papua. Bangga sekali rasanya burung secantik ini merupakan salah satu kekayaan fauna Indonesia yang wajib kita lestarikan tentu.

Secara fisik dia memiliki ciri berbulu abu-abu kebiruan yang cukup pekat, dibagian pipinya berwarna kemerahan dan yang paling menonjol ialah bagian jambulnya. tak heran dia

menjadi burung kakatua termahal yang dibandrol dikisaran Rp250.000.000 sampai Rp300.000.000 per ekornya. tentunya perawatannya juga kalian harus perhatikan dengan benar.

Toucan

Burung termahal selanjutnya ada toucan, yang sangat menarik karena memiliki kombinasi warna bulu dibagian tubuh dan sayapnya. Warna kombinasinya mulai dari hitam, jingga, ungu,

hijau dan juga biru kian mempercantik tampilan dari burung toucan ini. Unggas yang satu ini terkenal di kawasan Meksiko bagian selatan Amerika dan juga Karibia.

Tercatat ada kurang lebih 40 jenis burung toucan di seluruh dunia dengan harga kisaran antara Rp70.000.000 sampai Rp100.000.000 per ekornya sehingga masuk ke daftar burung termahal di dunia.

jenis burung termahal di indonesia

Burung Termahal Hyacinth Macaw

Selanjutnya ada Macau Hyacinth yang memiliki warna bulu didominasi dengan biru navynya yang unik sekali dan warna kuning dibagian lehernya seperti kalung dan bagian lingkar matanya

Suaranya nyaring dan bisa bicara kalau dilatih dengan benar. Dia termasuk salah satu burung langka yang harus dimiliki dengan domumen lengkap sehingga kalian tidak bisa

sembarangan memilikinya. Menurut beberapa sumber harga dari macau hyacinth ini dibanderol di kisaran harga Rp50.000.000 lebih. Bagaimana apakah kalian tertarik membelinya?

Flamingo

Burung falmingo termasuk salah satu burung unik yang ada di dunia ini, dia terkenal dengan warna merah muda nya dan juga kakinya yang panjang dan kurus membuat dia mudah mencari

makan di sungai karena memang dia hidup di pinggiran sungat. Hal ini juga yang menjadikan kalian harus menyediakan sungai atau kolam buatan apabila akan memeliharanya. Harganya sekitar 14 juta.

jenis burung lovebird termahal

Scarlet Tanager

Burung Scarlet tanager termasuk kedalam fauna yang cukup pintar. Selain itu, faktor penyebab dia memiliki harga fantastis karena warna corak tubuhnya unik didominasi merah dan bersayap berwarna hitam.

Padahal, warna kulitnya cenderung ke arah kuning. Konon suara kicauannya nyaring nan indah. Kecantikan dan keindahan burung inilah yang menjadikan scarlet tanager dibanderol harga sebesar 12,5 juta rupiah.

Oriole Baltimore

Unggas termahal lainnya oriole baltimore dikenal dengan kemampuannya bernyanyi yang indah. Burung ini juga kerap diikutkan pada lomba burung berkicau. Burung ini suka bermigrasi

dari habibat aslinya di belahan bumi utara ke tempat yang jauh dari tempat tinggal asli, lalu beranjak ke utara lagi untuk melakukan reproduksi. Burung ini dihargai sebesar Rp 12 juta.

Mountain Bluebird

Fauna mahal lainnya Mountain bluebird dapat tumbuh hingga mencapai tinggi 16-20 cm dan beratnya hampir 30 gram. Burung ini memiliki warna biru dan abu-abu kusam dan memakan beri, kacang dan serangga.

Dalam mencari mangsa, mereka akan melayang di atas mangsa, lalu mencekik untuk menangkapnya. Hampir sama dengan Oriole Baltimore, burung ini dipatok dengan harga Rp 12 jutaan.

American Goldfinch

Selain populer dengan nama American Goldfinch, burung ini juga terkenal dengan sebutan Eastern Goldfinch. Corak hitam pada bulu yang dominan kuning terang atau hijau zaitun membuat burung ini terlihat cantik dan indah.

Mereka tergolong burung migran yang kerap dijumpai di wilayah Amerika Utara. Di pasaran, American goldfinch bisa mencapai harga 10,7 juta per ekor.

SObat omkicau, itulah tadi ulasan lengkap mengenai jenis burung termahal di dunia yang menarik untuk kita ketahui. Semoga saja yang kami sajikan ini bermanfaat untuk menambah wawasan

kita semua. Terus update informasi dari omkicau dan jangan lupa untuk meluangkan waktu untuk membaca artikel – artikelnya untuk kalian yang sudah mendukung kami ucapkan terimakasih.

baca juga : https://batamekspres.id/

Related Posts
Makanan Burung Jalak Rio
makanan-jalak-rio

Makanan Jalak Rio - Mengulik informasi tentang burung kicau memang tak ada habisnya karena kekayaan yang sudah diberikan sang pencipta Read more

Cara Ternak Cucak Ijo Pemula
ternak-cucak-ijo

Pada kesempatan kali ini, omkicau kembali memberikan informasi seputar dunia burung kicauan di indonesia, akan tetapi tema kali ini tentang Read more