10 Cara Memilih Murai Batu Yang Bagus

Halo sobat kicau mania semua, kembali lagi masih bersama situs resmi OmKicau.ID yang selalu konsisten membahas informasi tentang burung kicau, yang dimana pada kesempatan kali ini kami akan berbagi tips cara memilih murai batu yang bagus untuk dijadikan sebagai burung gantangan yang dapat bersaing dan berprestasi.

Khusus bagi pemula hobiis murai batu yang masih bingung dalam menentukan ciri murai batu yang prospek atau tidaknya, yang bertujuan untuk di jadikan sebagai burung rawatan.

Berikut adalah ciri murai batu jawara yang diamana anda harus amati serta menganalisa burung murai yang dapat anda jadikan sebagai paramter dalam memilih burung murai untuk anda jadikan sebagai gacoan untuk kontes. Biar tidak penasaran !. Bisa anda lihat pemaparan selengkapnya dibawah ini :

Trik mudah menentukan burung murai yang berkualitas baik


Bentuk Mata

mata-normal

Jika dilihat dari bentuk mata burung murai batu, pilihlah yang memiliki mata sehat, jernih, besar dan molotot, serta sorot mata pandangan burung fokus dan tajam, menandakan burung positif berjenis kemalin jantan.mata-katarak

Amati dengan teliti serta anda harus hindari jika ada tanda-tanda penyakit mata yang mengalami katarak. Ciri – ciri katarak pada mata burung yaitu ada selaput berwarna putih di tengah-tengah bola matanya, walaupun penyakit mata katarak ini bisa disembuhkan, akan tetapi pengobatan ini butuh memakan waktu yang lama dan membuat PR lagi untuk anda nantinya.

Bentuk Kaki

kaki-murai-hitamUsahakan jika memilih burung murai batu, pilihlah kaki burung yang berwarna hitam pekat, yang diyakini memiliki mental yang berani dan cepat on (emosi yang tinggi).

Serta hal yang harus anda perhatikan juga dari kaki ini perhatikan saat mencengkram tangkringan pada saat berdiri, pilihlah yang memiliki kaki yang kuat dan terlihat tegap gagah saat berdiri, serta jari-jari atau kuku pada kakinya harus normal tidak boleh cacat.

Bulu Dada

bulu-dada-cerahPilihlah murai batu yang memiliki warna pada bulu dadanya cerah dan kekuningan, atau hampir terlihat seperti warna orange.

Ciri warna pada bulu dada yang dimiliki jenis murai batu tersebut biasanya memiliki tingkat intensitas kicau yang sangat baik.

 

bulu-dada

Bentuk Paruh

Untuk bentuk paruh burung murai yang harus anda hindari dalam memilihnya untuk jenis paruh yang memiliki paruh bengkok.

Sebaiknya pilih yang pada bagian bawah paruhnya harus lurus, tebal, serta memiliki pangkal lebar dan panjang. Diusahakan pilihlah yang memiliki lobang hidung sedekat mungkin dengan posisi bola matanya.

bentuk-paruh

Bentuk Leher

Pilihlah murai yang memiliki leher yang panjang, padat dan berisi, dengan ciri tersebut dapat dipercaya burung murai batu tersebut mampu mengeluarkan suara yang maksimal, lantang dengan tembakan ataupun ngerol durasi.

Bentuk Ekor

Carilah murai batu yang memiliki ekor rapat dan tidak terlalu tebal, karena dengan bentuk ekor seperti ini burung akan tampil dengan maksimal tanpa adanya penurunan performa durasi saat dilombakan.

bentuk-ekor

Faktor Usia

Pada saat mengukur atau membedakan burung murai batu yang memiliki usia berapa, coba perhatikan ketika burung sedang mangap berkicau, atau secara langsung anda pegang dan membuka paruh burung murai.

usia-bakalan-trotolan

Perhatikan di bagian dalam rongga mulutnya, jika sudah berwarna hitam pekat berarti murai sudah mapan.

Akan tetapi jika msih ada warna kekuning-kuningan menandakan usia burung tersebut masih sangat muda (bahan) bakalan. Pada masa-masa jaya burung murai sekitar 2 tahunan atau  sudah mengalami 2 kali mabung.

Baca juga : perawatan untuk murai batu mabung

Mental, Materi Dan Vokal

Ketiga sifat gen bawaan dari indukan sebelumnya sangat mempengarui kualitas burung murai itu sendiri, seperti mental, materi isian yang dimilikinya, serta memiliki vokal yang kencang adalah modal awal untuk dapat merawata atau mencetak burung murai tersebut menjadi burung lapangan dan siap untuk memperebutkan prestasi juara.

Untuk jenis murai yang memiliki karakter mental yang baik dan vokal yang tembus dan kencang biasanya sudah dari trah keturunannya, namun untuk materi lagu yang dimiliki masih bisa dibentuk isiannya dengan cara memaksimalkan suara masteran setiap harinya.

Doyan Makan

Carilah burung murai yang memiliki nafsu makan yang sangat baik, karena jika burung sudah mau doyan makan sudah pasti kondisi sehat dan cepat untuk rajin bunyi, badan cepat gemuk, serta sangat mudah untuk anda melakukan perawatan ke tahapan selanjutnya seperti memberikan setingan tinggi pada EF (extrafooding) baik jangkrik dan krotonya.

Lincah Dan Tidak Nakal

Perhatikan dan amati gerak-gerik burung di dalam sangkarnya, jika melakukan aktifitas dengan wajar bergerak aktif dan lincah ini menandakan burung dalam kondisi yang FIT dan sehat. Serta tidak nakal disini yang dimaksudkan tidak sering turun ke dasar sangkar atau menektok ke jeruji sangkarnya.

Karena jika memiliki kebiasaan yang nakal akan dapat mengurangi penilaian juri gantangan, ketika burung sedang di trek atau dlombakan burung terkadang turun kebawah, ataupun mental-mental dengan gaya yang tidak beraturan.

Sekian info dari kami seputar – tips memilih burung murai batu yang berkualitas baik, yang kiranya dapat menambah wawasan temen-temen kicau agar dapat memilih burung prospekan yang memiliki mental juara. Semoga bermanfaat.

Related Posts
Download Story IG Private Tanpa Aplikasi? Ini Dia Triknya! ??
download story ig private tanpa aplikasi

Unduh cerita IG pribadi tanpa perlu aplikasi tambahan. Dapatkan informasi lebih lanjut tentang cara ini di sini. In era digital Read more

Panduan Lengkap: Cara Cek Bantuan KIS dengan Mudah dan Cepat
Cek Bantuan KIS

Cek Bantuan KIS: Panduan Mudah dan Cepat untuk Memeriksa Status Kartu Indonesia Sehat (KIS). Kartu Indonesia Sehat (KIS) adalah program Read more